Senin, 20 Desember 2010

garasi band

Garasi Band adalah trio band kelahiran akhir 2005. Garasi digawangi oleh Ayu Ratna (vokal, gitar), Fedi Nuril (keyboard, gitar) dan Aries Budiman (drum). Kelahiran band ini cukup unik karenadiikuti rilis film layar lebar dengan setting grup mereka. Film dengan judul Garasi (2006) itu diproduseri oleh Mira Lesmana dan di bawah arahan Agung Sentausa. Album perdana mereka dirilis bersamaan dengan peluncuran film Garasi. Pemasaran album mereka dibantu oleh Indra Lesmana, Abdee Slank, dan Anang, serta diproduksi oleh Miles Music.
Fedi “Aga” Nuril
Musisi/Band Favorit:
"Rolling Stones! Gue pertama kali pengen bisa main musik gara-gara melihat Keith Richard main gitar."
Biografi:
Lahir di Jakarta, 1 Juli 1982. Lulusan D3 Akuntansi UI ini sudah lama terjun ke bidang modeling. Setelah
sempat menjadi bintang di beberapa iklan dan video klip, pada tahun 2004 ia mulai merambah ke dunia film.
Film-film yang kemudian dibintanginya antara lain Mengejar Matahari dan Janji Joni. Tapi diam-diam
ternyata Fedi mempunyai minat yang sangat besar terhadap musik. "Awalnya tuh gara-gara kakak gue pada
ngeband semua, jadinya dari kecil gue emang suka udah suka sama musik. Tapi jadinya gini, selera musik
gue rada-rada Rock & Roll 70's gitu," tutur Fedi. Penggemar The Beatles, Rolling Stones dan Elvis Presley
ini pernah jadi ketua ekskul band waktu SMA dulu.

Aries “Awan” Budiman
Musisi/Band Favorit:
"Dream Theater. Skill mereka dahsyat."
Biografi:
"Manusia Pengembara Festival,' begitulah julukan yang pernah melekat di dirinya. Drummer yang lahir dan
tinggal di Sukabumi ini memang sudah cinta mati dengan musik, dan sejak SMP sering mengikuti festival
band yang ada di kotanya. Walaupun baru berumur 21 tahun, prestasi Aries di bidang musik memang
hebat. Ia beberapa kali mendapatkan penghargaan, beberapa diantaranya adalah sebagai Best Drummer
Sukabumi, Best Drummer Jawa Barat Tingkat Pelajar, Best Drummer Jabotabek, sampai yang terakhir
menjadi juara dua Drummer tingkat nasional. Aries sempat menjadi additional drummer untuk band Omelet
sebelum akhirnya diajak untuk ikut casting film GARASI.



Perjalanan karier
Sebuah band yang lahir dari semangat, dedikasi, dan rasa cinta terhadap musik.

Semua orang yang ikut terlibat dalam proses musik Garasi akan serta merta sepakat bahwa kekuatan terbesar band ini ada di energi yang menyelimutinya.

Personil band Garasi yang sebelumnya tidak pernah bertemu ini, datang dari latar belakang dan aliran musik yang berbeda.

Komitmen yang tinggi dan rasa cinta terhadap musik membuat kekakuan itu tidak berlangsung lama. Selera musik yang berbeda-beda dari para personilnya, kemudian malah memperkaya nuansa musik yang mereka ciptakan.

Mereka adalah pemusik-pemusik muda berbakat yang mempunyai keinginan-keinginan sederhana. Keinginan untuk terus bermusik.

Dengan musiknya, Garasi 'berteriak' tentang keresahan, ketakutan, dan pemberontakan

Ketiga personil Garasi ditemukan secara tidak langsung oleh musisi Indra Lesmana, adik Mira Lesmana. Ayu awalnya ikut audisi pencarian bakat Indonesian Idol. Namun sayang dirinya tidak lolos. Indra yang tertarik dengan kepiawaian Ayu dalam bermain gitar, sehingga ia meminta kakaknya, Mira Lesmana untuk meng-casting Ayu. Sedangkan Aries adalah drummer yang kerap mengikuti festival dan sering mendapat gelar sebgai best drummer. Fedi Nuril yang sebelumnya terkenal sebagai bintang iklan dan aktor ini mendapat kepercayaan untuk memainkan keybord sekaligus gitar. Album perdana mereka akan diedarkan bersamaan dengan peluncuran film Garasi.

Berkah kembali menghampiri mereka karena dipercaya tampil di Jepang pada tanggal 1 November 2007. Aksi musik dengan iringan akustik ini dilakukan karena film Garasi akan diputarkan secara eksklusif di 8th NHK Asian Film Festival 2007, yang berlangsung pada tanggal 31 Oktober hingga 5 November 2007.

Dua tahun setelah album perdana, Garasi kembali merilis album kedua bertajuk Garasi II pada 7 Juli 2008. Album yang berisi 10 lagu dan 1 bonus track dengan single hits "Tak Ada Lagi" ini mengeksplorasi sound digital rock bernada sedikit mellow. Garasi pun mencoba berkompromi dengan pasar.
Awal tahun 2009, Ayu Ratna resmi dinyatakan mundur sebagai vokalis grup musik Garasi. Masalah ketidakcocokan dan kesibukan Ayu di luar dinyatakan Fedi Nuril sebagai penyebab dikeluarkannya Ayu dari Garasi.

GARASI MANAGEMENT
Address :
Miles Production
Jl. Pangeran Antasari No. 17, Cipete, Jakarta Selatan 12410
Email :
garasi.theband@gmail.com
CP's Cell :
081380917171 (Sigit - Booking Manager)

ANAK GARAZ COMMUNITY
Email :
anakgaraz@gmail.com
CP's Cell :
081383559917 (abekbaek)


* Aggressive Trance garasi
* DUAKAN AKU garasi
* nothing gonna last garasi
*lelah garasi
*teriak garasi
*sendiri garasi
* awakening garasi
* ketika garasi
* sahabat garasi
* tak ada lagi garasi
* diam garasi
* bukan garasi
* D.K.A.D garasi
* HILANG GARASI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jangan lupa komentarnya boz..

\m/_\m/ Musik yg pernah terlahir, tak kan pernah mati \m/_\m/